Dialog Prodi tahun ini dilaksanakan pada Sabtu, 18 Desember 2021 yang mulai pada pukul 12.00 WIB melalui platform zoom meeting. Dialog Prodi dihadiri oleh 170 orang, dengan rincian angkatan 2018 sebanyak 14 orang, angkatan 2019 sebanyak 36 orang, angkatan 2020 sebanyak 35 orang, angkatan 2021 sebanyak 84 orang, dan dosen sebanyak 4 orang.
Aspirasi mahasiswa dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu mengenai mekanisme perkuliahan dan proses belajar mengajar, kinerja para dosen, fasilitas kampus, komunikasi dan informasi, ujian-ujian. Semua aspirasi dijawab oleh pihak prodi, yang diwakili oleh Pak Aceng, Bu Dwi, dan Pak Nusar. Agenda menjawab aspirasi mahasiswa ini memakan waktu kurang lebih 2 jam, kemudian dilanjutkan dengan agenda tanggapan dari mahasiswa mengenai jawaban prodi sebelumnya.
Prodi mengharapkan mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi se-detail mungkin. Sebagai contoh, jika mahasiswa mengeluhkan cara ajar dari suatu dosen, diharapkan mahasiswa memberikan informasi yang detail mengenai mata kuliah dan dosen tersebut agar lebih tepat sasaran dan dapat dikomunikasikan langsung ke dosen bersangkutan. Setelah semua aspirasi mahasiswa dijawab prodi, acara ditutup dengan bermain games oleh partisipan. Acara Dialog Prodi ini berlangsung selama kurang lebih 3 jam. Dengan berakhirnya acara Dialog Prodi, diharapkan aspirasi mahasiswa dapat didengar dan ditindaklanjuti oleh prodi demi kebaikan dan kemajuan prodi dan tentunya mahasiswa.