Entrepreneur Education atau ENTEREDU merupakan salah satu aktivitas bidang Badan Usaha Himasta yang bertujuan untuk memperkenalkan dan memberi pengetahuan mengenai kewirausahaan, serta pengetahuan untuk meningkatkan keterampilan tertentu yang dapat digunakan untuk berwirausaha kepada masyarakat umum melalui sosial media.
Selama satu periode ini, Entrepreneur Education berhasil mengunggah 6 konten sebelum Sidang Setengah Periode dan 8 konten setelah Sidang Setengah Periode. Rincian konten yang diunggah sebelum Sidang Setengah Periode dapat dilihat pada https://himasta.unisba.ac.id/2024/06/25/enteredu_2024_recap/ dan konten yang diunggah setelah Sidang Setengah Periode yaitu Privilege dalam bisnis, “Tips Memulai Bisnis”, “Ide Bisnis Untuk Mahasiswa”, “EnterTalk” podcast bersama entrepreneur, Analisis SWOT dalam bisnis, “Tebak Brand Lokal Indonesia” dan “Jangan Mulai Bisnis Kalau Belum Tau 5 Hal Ini”.
Dari konten yang dikeluarkan selama periode 2023/2024 ini Entrepreneur Education mendapatkan respon yang sangat baik dari keluarga besar statistika UNISBA maupun masyarakat umum. Berhasilnya Entrepreneur Education mengunggah 2 konten setiap bulannya dalam satu periode ini tentunya tidak lepas dari antusias Keluarga Besar Statistika Unisba.
Berikut merupakan dokumentasi Entrepreneur Education: