Vikomsta Project merupakan aktivitas kerja Bidang Seni dan Olahraga Himasta Unisba yang bertujuan untuk membuat kenang-kenangan bagi pengurus Himasta Unisba sekaligus memberikan rasa bangga akan program kerja yang berhasil diselenggarakan oleh Himasta Unisba, serta meningkatkan kreativitas di bidang desain dan videografi. Salah satu hal yang dikerjakan oleh Vikomsta adalah membuat desain feeds Instagram dan desain hari-hari besar, dalam hal ini Bidang Seni dan Olahraga bekerja sama dengan Bidang Hubungan Masyarakat Himasta Unisba.
Selama setengah periode akhir kepengurusan Himasta Periode 2022-2023 atau lebih tepatnya selama pertengahan Bulan Februari sampai dengan Bulan Juli, Vikomsta Project berhasil mengeditΒ video after movie dari kegiatan Statistics Futsal Competition, Statistics Data Challenge, Seminar Entrepreneur, Sharing Alumni, Gathering with Statistics, Olympics of Statistics, dan Latihan Dasar Kepemimpinan Himasta. Seluruh video after movie tersebut dapat ditonton melalui YouTube Himasta Unisba.
Di samping pembuatan desain feeds dan after movie, Vikomsta Project membuat sebuah konten yang tidak kalah menarik, yaitu berbincang dengan mahasiswa aktif Statistika Unisba yang merupakan penerima beasiswa. Video konten ini dapat ditonton melalui YouTube Himasta. Narasumber konten ini yaitu Teh Indah Lestari dan Kang Kariim Kurniawan yang mana keduanya merupakan Mahasiswa Aktif Statistika Angkatan 2021 yang sedang menerima beasiswa. Melalui konten ini, Vikomsta menyajikan informasi-informasi mengenai beasiswa yang Teh Indah dan Kang Kariim dapatkan dengan bertanya secara langsung kepada keduanya. Penasaran sama informasi apa yang Teh Indah sama Kang Kariim kasih? Yuk jangan lupa saksikan kontennya di YouTube Himasta Unisba!
VIKOMSTA X HIMASTA MERCH
Tidak hanya bekerja sama dengan Bidang Hubungan Masyarakat Himasta Unisba, Vikomsta periode ini juga bekerja sama dengan Bidang Badan Usaha Himasta Unisba dalam pembuatan desain Kakara Coach Jacket yang diproduksi oleh Himasta Merch. Berikut merupakan desain yang telah dibuat.